Sunday 17 August 2014

Indeks-indeks Saham di Bursa Efek Indonesia


Untuk memberikan informasi yang lebih lengkap tentang perkembangan bursa kepada publik, BEI menyebarkan data pergerakan harga saham melalui media cetak dan elektronik.

Satu indikator pergerakan harga saham tersebut adalah indeks harga saham.

Indeks adalah kumpulan saham semua atau sebagian di salah satu atau lebih bursa yang mempunyai kriteria tertentu sesuai yang pertama kali dibuat.

Saat ini, BEI mempunyai beberapa jenis indeks, ditambah dengan sepuluh jenis indeks sektoral. Indeks tersebut adalah:
  1. IHSG, menggunakan semua saham tercatat sebagai komponen kalkulasi Indeks.
  2. Indeks Individual, yang merupakan Indeks untuk masing-masing saham didasarkan harga dasar.
  3. Indeks LQ45, menggunakan 45 saham terpilih setelah melalui beberapa tahapan seleksi.
  4. Indeks IDX30, menggunakan 30 saham terpilih setelah melalui beberapa tahapan seleksi.
  5. Indeks Kompas100, menggunakan 100 saham pilihan harian Kompas.
  6. Indeks Papan Utama (Main Board = MBX) dan Papan Pengembangan (Development Board = DBX) , indeks yang didasarkan pada kelompok saham yang tercatat di BEI yaitu kelompok Papan Utama dan Papan Pengembangan.
  7. Jakarta Islamic Index (JII), menggunakan 30 saham terpilih yang termasuk dalam Daftar Efek Syariah yang diterbitkan oleh Bapepam-LK (Kini OJK).
  8. Pefindo25, menggunakan 25 saham terpilih bekerjasama dengan Pefindo.
  9. Bisnis-27, menggunakan 27 saham terpilih bekerja sama dengan Harian Bisnis Indonesia.
  10. SMinfra18, menggunakan 18 saham terpilih yang bergerak dalam bidang infrastruktur dan penunjangnya, bekerjasama dengan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero).
  11. SRI-KEHATI, menggunakan 25 saham terpilih yang menerapkan prinsip tata kelola yang baik dan kepedulian terhadap lingkungan, bekerjasama dengan Yayasan Kehati.
  12. Indonesia Sharia Stock Index (ISSI), yang menggunakan semua saham yang termasuk dalam Daftar Efek Syariah yang diterbitkan oleh Bapepam-LK (Kini OJK ).
  13. Investor33, meruapakan pilihan 33 saham pilihan majalah Investor bekerja sama dengan Beritasatu Media Holdings.
  14. Infobank15, pilihan 15 saham Bank bekerjasama dengan PT Infoarta Pratama (penerbit Majalah Infobank).
  15. MNC36, 36 saham pilihan bekerjasama dengan MNC Group.
  16. Indeks Sektoral ada 10, menggunakan semua saham yang masuk dalam sektor yang sama, yaitu :
  • Agriculture 
  • Consumer 
  • Mining
  • Misc-Ind 
  • Manufactur
  • Infrastructur
  • Trade
  • Finance
  • Basic-Ind 
  • Property
Indeks bisa menjadi acuan untuk tolok ukur (bench mark) atas sektor tertentu atau kriteria tertentu sehingga pengelolaan atau kinerja / prestasi dapat saling diperbandingkan. Ini satu parameter yang penting dalama menilai kemajuan historis atau prediksi pertumbuhan atau penurunan di masa yang akan datang.

Salam.

1 comment: